TUGAS MAKALAH BENTUK MEDIA MASSA
KOMUNIKASI MASSA
DOSEN : YUSMAWATI, S.IP
NAMA : TAMARA PURNAMA SARI
NIM : 44190621
KELAS : 44.2D.01
UNIVERSITAS BINA SARANA INFORMATIKA
FAKULTAS KOMUNIKASI DAN BAHASA
MARGONDA DEPOK
2020
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan makalah tentang Komunikasi Massa ini.
Saya sangat berharap makalah ini dapat berguna untuk menambah wawasan serta pengetahuan. Saya juga menyadari sepenuhnya bahwa di dalam makalah ini terdapat kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Oleh sebab itu, kami berharap adanya kritik, saran,dan usulan demi perbaikan makalah yang telah kami buat dimasa yang akan datang, mengingat tidak ada sesuatu yang sempurna tanpa saran yang membangun.
Semoga makalah sederhana ini dapat dipahami bagi siapapun yang membacanya. Saya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada dosen yang telah memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada saya untuk membuat tugas makalah ini.
Jakarta, 7 Mei 2020
Penulis
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR.............................................................................................2
DAFTAR ISI............................................................................................................3
BAB I PENDAHULUAN........................................................................................4
1.1 Latar Belakang..................................................................................................4
1.2 Rumusan Masalah.............................................................................................4
1.3 Tujuan................................................................................................................4
BAB II PEMBAHASAN.........................................................................................5
2.1 Pengertian Media Massa...................................................................................5
2.2 Bentuk – Bentuk Media Massa.........................................................................6
BAB III PENUTUP...............................................................................................10
Kesimpulan.............................................................................................................10
Saran.......................................................................................................................10
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................11
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Pesatnya perkembangan teknologi dan informasi, menyebabkan perubahan di kalangan masyarakat. Teknologi informasi seperti media, telah membawa masyarakat pada suatu pola pikir serta budaya perilaku masayrakat. Tanpa disadari media massa telah mengatur jadwal hidup kita serta menciptakan sejumlah kebutuhan. Keberadaan media dalam menyajikan informasi cenderung memicu perubahan serta banyak membawa pengaruh pada penetapan pola hidup masayrakat. Beragam informasi yang disajikan dinilai dapat memberi pengaruh yang berwujud positif dan negatif.
Sebuah informasi dapat secara cepat tersampaikan kepada masyarakat luas melalui sebuah media yang disebut sebagai media massa. Keuntungan penyebaran informasi melaui media massa adalah keunggulannya dalam penyampaian informasi yang sama kepada khalayak ramai dalam waktu relatif setentak.
1.2 Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dari makalah ini adalah :
1. Apakah pengertian media massa
2. Apa saja bentuk-bentuk media massa
3. Apa fungsi dan efek dari salah satu bentuk media massa
1.3 Tujuan
Adapun tujuan dari makalah ini adalah :
1. Mengetahui pengertian media massa
2. Mengetahui bentuk-bentuk media massa
3. Mengetahui fungsi dan efek dari salah satu bentuk media massa
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Media Massa
Definisi komunikasi yang paling sederhana dikemukakan oleh Bittner (Rakhmat, 2003: 188), yakni: komunikasi massa adalah pesan yang di komunikasikan melalui media massa pada sejumlah besar orang (mass communication is messages communicated through a ass edium to a large number of people). Dari definisi tersebut dapat diketahui bahwa komunikasi massa itu harus menggunakan media massa. Jadi, sekalipun komunikasi itu disampaikan kepada khalayak yang banyak, seperti rapat akbar di lapangan luas yang dihadiri oleh banyak orang, jika tidak menggunakan media massa maka itu bukan komunikasi massa.
Definisi komunikas massa yang lebih terperinci dikemukakan oleh ahli komunikasi lain, yaitu Gerbner. Menurut Gerbner (1967) “mass communication is the technologically based production and distribution of the most broadly shared continuous flow of messages in industrial societies”. (Komunikasi massa produksi dan distribusi yang berlandaskan teknologi dan lembaga dari arus pesan yang kontinyu serta paling luas dimiliki orang dalam masyarakat industri (Rakhmat, 2003 :188).
Dari definisi Gerbner tergambar bahwa komunikasi massa itu menghasilkan suatu produk berupa pesan-pesan komunikasi. Produk tersebut disebarkan, didistribusikan kepada khalayak luas secara terus menerus dalam jangka waktu yang menetap, misalnya harian, mingguan, atau bulanan. Proses memproduksi pesan tidak dapat dilakukan oleh perorangan, melainkan harus oleh lembaga dan membutuhkan suatu teknologi tertentu, sehingga komunikasi massa akan banyak dilakukan oleh masyarakat industri.
2.2 Bentuk – Bentuk Media Massa
Istilah yang mulai dipergunakan pada tahun 1920-an untuk mengistilahkan jenis media yang secara khusus didesain untuk mencapai masyarakat yang sangat luas. Dalam pembicaraan sehari-hari, istilah ini sering disingkat menjadi media. Media pada dasarnya dapat dibagi menjadi dua kategori, yakni media cetak dan media elektronik. Media cetak yang dapat memenuhi kriteria adalah surat kabar dan majalah. Sedangkan edia eletronik yang dapat memenuhi kriteria adalah radio siaran, televisi, film, dan internet.
a. Surat Kabar
Setiap harinya sekitar 60 juta eksemplar surat kabar sampaikepada pembaca Amerika Serikat. Setiap minggu lebih dari 10 ribu surat kabar mingguan memuat berita dan iklan untuk komunitas lokal (Agee, et. al, 2001: 108).
Fungsi surat kabar menurut Effendy adalah to inform (informasi), to educate (edukasi), to entertaint (hiburan) dan to persuade (persuasif). Fungsi paling menonjol dari surat kabar adalah to inform. Hal ini sesuai dengan tujuan khalayak membaca surat kabar, yaitu keingintahuan akan setiap peristiwa yang terjadi di sekitarnya. Fungsi hiburan dapat ditemukan pada rubric artikel ringan, feature, komik atau kartun seta cerita bersambung. Fungsi mendidik dan mempengaruhi akan ditemukan pada artikel ilmiah, tajuk rencana atau editorial dan rubric opini. Fungsi pers bertambah, yiatu sebgai alat kontrol sosial yang konstruktif.
Karakteristik Surat Kabar adalah untuk dapat memanfaatkan media massa secara maksimal dan tercapainya tujuan komunikasi, maka seorang komunikator harus memahami kelebihan dan kekurangan media tersebut. Karakteristik surat kabar sebagai media massa mencakup: publisitas, periodisitas, universalitas, aktualitas dan terdokumentasikan. Untuk menyerap isi surat kabar, dituntut kemampuan intelektualitas tertentu. Khalayak yang buta huruf tidak dapat menerima pesan surat kabar begitu juga yang berpendidikan rendah.
b. Majalah
Fungsi majalah mengacu pada khalayak yang spesifik.
Menurut Dominick, klasifikasi majalah dibagi kedalam lima kategori utama, yakni:
(1) general consumer magazine (majalah konsumen umum),
(2) business publication (majalah bisnis),
(3) literacy reviews and academic journal (kritik sastra dan majalah ilmiah),
(4) newsletter (majalah khusus terbitan berkala),
(5) Public Relations Magazines (Majalah Humas).
c. Radio Siaran
Radio telah beradaptasi dengan perubahan dunia, dengan mengembangkan hubungan saling menguntungkan dan melengkapi dengan media lainnya (Dominick. 2000: 242). Keunggulan radio adalah berada dimana saja, di tempat itdur, di dapur, di dalam mobil, di kantor, di jalan, di pantai dan berbagai tempat lainnya.
Karakteristik Radio Siaran terdapat cara tersendiri, yakni apa yang disebut radio siaran style atau gaya radio siaran. Gaya radio siaran ini disebabkan oleh sifat radio siaran yang mencakup: Imanjinatif, Auditori, Radio is the Now, Akrab, Gaya Percakapan dan menjaga mobilitas.
d. Televisi
Dari semua media massa, televisilah yang paling berpengaruh pada kehidupan manusia. Televisi dijejali hiburan, berita dan iklan. Mereka menghabiskan waktu menonton televisi sekitar tujuh jam dalam sehari (Agee, et. al. 2001: 279).
Fungsi televisi yakni memberi informasi, mendidik, menghibur dan membujuk. Tetapi fungsi menghibur lebih dominan sebagaimana hasil penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi UNPAD, yang menyatakan bahwa pada umumnya tujuan utama khalayak menonton televisi adalah untuk memperoleh hiburan, selanjutnya adalah untuk memperoleh informasi.
e. Film
Gambar bergerak adalah bentuk dominan dari komunikasi massa. Film lebih dulu menjadi media hiburan dibanding radio siaran dan televisi. Menonton televisi menjadi aktivitas populer bagi orang Amerika pada tahun 1920-an sampai 1950-an. Film adalah industri bisnis yang diproduksi secara kreatif dan memuhi imajinasi orang-orang yang bertujuan memperoleh estetika. Meskipun pada kenyataannya adalah bentuk karya seni, industri film adalah yang memberikan keuntungan, kadang-kadang menjadi mesin uang yang sering kali, demi uang, keluar kaidah artistik film itu sendiri (Dominick, 2000: 306).
Fungsi Film terutama untuk hiburan. Akan tetapi dalam film terkandung fungsi informatif maupun edukatif, bahkan persuasif. Film nasional dapat digunakan sebagai media edukasi untuk pembinaan generasi muda dalam rangka nation and character building. Fungsi edukasi dapat tercapai apabila film nasional memproduksi film-film sejarah yang objektif atau film dokumenter dan film yang diangkat dari kehidupan sehari-hari secara berimbang. Untuk karakteristik film adalah layar lebar, pengambilan gambar, konsentrasi penuh dan identifikasi psikologis.
f. Internet
Situs juga menjadikan sumber informasi untuk hiburan dan informasi perjalanan wisata. Pengguna internet menggantungkan pada situs untuk memperoleh berita. Dua sampai tiga pengguna internet mengakses situs untuk mendapatkan berita terbaru setiap minggunya.
Menurut Denis McQuail (2000) internet sebagai media massa memiliki fungsi sebagai berikut :
1. Information
Internet menyediakan informasi secara continuous atau berkelanjutan. Informasi yang disediakan selalu aktual. Kita dapat mengetahui peristiwa dari berbagai belahan dunia hanya dalam waktu beberapa detik setelah peristiwa itu terjadi, bahkan kita dapat mengakses secara langsung melalui video streaming. Internet juga memungkinkan kita untuk mengakses informasi tentang keadaan lalu lintas, ramalan cuaca, bursa saham, dan berbagai berita yang kita butuhkan.
2. Correlation
Internet membantu kita untuk memahami informasi yang kita dapat. Internet memiliki peranan penting dalam proses sosialisasi. Informasi yang kita dapat dari internet tidak hanya berupa berita dari suatu peristiwa, tetapi juga disertai opini masyarakat dan analisa dari beberapa ahli. Internet juga telah digunakan oleh beberapa instansi pemerintahan dan pendidikan untuk mempermudah proses sosialisasi kepada masyarakat.
3. Continuity
Internet memiliki fungsi dalam mengekspresikan budaya yang dominan, mengenalkan perkembangan budaya baru, dan menanamkan nilai-nilai yang umum berkembang di dalam masyarakat.
4. Entertainment
Internet menyediakan hiburan dan mengurangi ketegangan sosial. Berbagai hiburan dapat kita akses melalui internet, seperti game online, jejaring sosial, musik, dan film. Berbagai hiburan tersebut dapat menghilangkan kejenuhan kita terhadap rutinitas kegiatan sehari-hari dan berbagai masalah sosial yang terjadi di sekitar kita.
5. Mobilization
Internet mendorong pembangunan ekonomi, pekerjaan, agama atau memberi dukungan kemanusiaan di saat peperangan. Internet juga dapat menggerakkan masyarakat untuk mencapai tujuan tertentu.
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
secara garis besar meia massa merupakan “kekuatan keempat” (the fourth estate) dalam menjalankan kontrol sosial terhadap masyarakat setelah lembaga eksekuti, legislatif, dan yudikatif. Media masasa terbagi menjadi dua yakni : media cetak dan media elektronik. Media cetak meluputi surat kabar, majalah, tabloid, buku newsletter, dan buletin. Sedagkan media elektronik meliputi radio, televisi, film, dan internet. Media massa memiliki fungsi-fungsi yakni menyampaikan informasi, mendidik, menghibur, dan mempengaruhi.
3.2 Saran
- Pihak dari media massa harus lebih memperhatikan informasi yang akan disajikan dan sebaiknya menyajikan informasi yang mendidik sehingga memberi pengaruh positif.
- Orang tua perlu mengontrol anak-anaknya dalam menonton setiap acara atau informasi yang disajikan media massa terutama anak-anak yang masih dibawah umur perlu didampngi oleh orang tuanya.
DAFTAR PUSTAKA
- Buku komunikasi Massa Suatu Pengantar Edisi Revisi, penulis Drs. Elvinaro Ardianto, M.Si. // Dra. Lukiati Komala, M.Si. // Dra. Siti Karlinah, M.Si. // Dicetak oleh Refika Offset – Bandung.
- https://www.kompasiana.com/kinanti0205/5500688fa33311c56f510f4d/peran-dan-dampak-internet-sebagai-media-massa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar